Senin, 29 Desember 2014

Tahun 2014 yang penuh drama

Assalamu'alaikum...

Tahun 2014 tinggal 2 hari, banyak yg nanya resolsui di tahun 2014 udah tercapai semua belom? kalo aku jujur aja tidak sedikit alias banyak yg belum tercapai, krn emang tahun 2014 ini tahun yg penuh perjuangan buat aku sekeluarga khususnya..

tahun 2014 ada tawa, senang, sedih, air mata dan banyak kejadian2 lainnya, tp kayaknya emang lebih banyak air matanya,,
tahun yg bikin kita menjadi lebih kuat lagi seterusnya insya Allah, smga kedepannya makin lebih waspada hati2, lebih meningkatkan iman kepada Allah, lebih iklas dan ridho akan ketentuan Allah, aamiin...

tahun ini banyak memberi pelajaran dan hikmah buat aku sekeluarga, supaya lebih peka terhadap lingkungan, supaya tidak terlalu percaya dgn orang2 di sekitar kita, di sini aku bener2 merasakan berada di titik terendah bahkan pernah merasa minus mungkin, benar2 di uji antara persaudaraan, pertemanan, persahabatan dan yg lainnya...

aku gak akan melihat dari sisi buruknya, aku lebih melihat dari sisi positif dari setiap kejadian2 di tahun 2014,,

awal november ini di tahun baru Hijriyah kemarin kita sekeluarga benar2 berniat untuk move on, berniat untuk hijrah ke arah yang lebih baik lagi.. semoga Allah meridhoi perjalanan kehidupan kita sekeluarga nantinya.. aamiin....

insya Allah tahun 2015 nanti gak ada mellow2 lagi, smga keluargaku lebih kompak, lebih kuat lagi dan nanti yg ada hanya kebahagiaan, ketaatan, kesabaran, keikhlasan, karena msh ada suami sholeh dan anak2 yg sholeh sholehah yg harus di urusin.. semangat dessyyyy....aamiin.... karena aku percaya Allah maha baik, Allah sayang sama aku, kan katanya klo di kasih cobaan berarti Allah sayang sama kita, smga kemarin cuma di sentil aja sama Allah...

terima kasih Allah atas semua karunia-Mu selama ini...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar